Apakah Anda sudah melihat uang kertas baru?
Uang di Jepang terdiri dari uang kertas (bil) dan uang logam (koin).
Mulai tanggal 3 Juli, uang kertas yang diterbitkan di Jepang (10.000 yen, 5.000 yen, 1.000 yen) telah diperbarui.
Apakah ada uang kertas baru di dompet Anda?
Perkenalan Orang yang Digambarkan pada Uang Kertas Baru
●Uang kertas 10.000 yen
Eiichi Sibusawa
1840-1931
Tempat lahir : Prefektur Saitama
Dia adalah tokoh yang memiliki pengaruh besar terhadap perekonomian Jepang.
Shibusawa adalah orang pertama yang memperkenalkan sistem perusahaan berbentuk perseroan terbatas (kabushiki kaisha) di
Jepang dan mendirikan atau mendukung banyak perusahaan. Dengan mendirikan lebih dari 500 perusahaan, ia dikenal sebagai
'Bapak Ekonomi'.
Dengan demikian, ia berperan besar dalam membangun dasar-dasar keuangan dan bisnis di Jepang.
●Uang kertas 5000 yen
Umeko Tsuda
1856–1929
Tempat Lahir: Tokyo
Dia adalah tokoh yang berkontribusi besar dalam meningkatkan pendidikan di Jepang.
Pada masa ketika perempuan sulit berperan aktif di masyarakat, dia menjadi perempuan Jepang pertama yang belajar di Amerika Serikat.
Dengan menerapkan metode dan prinsip pendidikan yang dipelajarinya di sana, dia mendirikan 'Sekolah Bahasa Inggris untuk Perempuan'
(sekarang Universitas Tsuda) di Jepang.
Dia berupaya menyediakan tempat belajar untuk mendukung kemajuan perempuan dan berusaha memperbaiki masyarakat melalui pendidikan.
●Uang kertas 1000 yen
Shibasaburo Kitasato
1853–1931
Tempat Lahir: Prefektur Kanagawa
Dia adalah tokoh yang memberikan pengaruh besar pada dunia kedokteran di Jepang.
Dia mempelajari bakteriologi di Jerman dan melakukan penelitian tentang pengobatan penyakit infeksi akibat bakteri di Jepang.
Secara khusus, melalui penelitiannya tentang bakteri tetanus,
dia menemukan pengobatan untuk penyakit yang saat itu tidak dapat diobati.
Selain itu, dia mendirikan 'Institut Penelitian Kitasato' untuk memajukan penelitian kedokteran dan mendidik banyak murid melalui
kegiatan pendidikan yang luar biasa. Kontribusinya dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan manusia melalui
kedokteran dan sains sangat dihargai, tidak hanya di Jepang tetapi juga di luar negeri.
●Alasan dibuatnya uang kertas baru
1.Untuk mencegah pembuatan uang kertas palsu.
2.Untuk memperbesar angka pada uang kertas agar lebih mudah dipahami oleh orang lanjut usia dan orang asing.
Hati-hati terhadap penipuan !
Uang kertas yang telah digunakan sebelumnya masih dapat digunakan. Namun, ada orang yang mencoba menipu dengan mengatakan 'Uang kertas yang digunakan sebelumnya tidak bisa digunakan lagi' dan berusaha mencuri uang Anda. Ini adalah penipuan, jadi jangan percaya.